Tuesday, July 20, 2021

Sabbath Burger - Lawless Burgerbar

Hello guys, welcome back to my blog ! Gue ngga tahu postingan ke berapa di hari ini, karena gue juga cukup kejar tayang untuk update postingan di blog biar tetap update yekan. Oke, di postingan gue ini akan mereview lagi soal makanan yang cukup hits dan cukup rame dibeli oleh kalangan anak muda. Review gue kali ini adalah tentang burger, cuma kayaknya ini bukan burger biasa karena yang gue liat di foto menunya terlihat isinya full banget dan nama menunya juga unik-unik. Burger ini dari tempat makan yang namanya Lawless Burgerbar, dari namanya aja sudah pasti lebih dominan menu burger didalamnya tapi selain itu juga ada menu french fries dan menu lainnya.

Jadi gue baru aja order menu dari Lawless Burgerbar yang namanya Sabbath Burger, nama menunya terkesan terlihat wow gitu ya "sabbath" kayak Sabbath Day... Oke, kita lanjut reviewnya jadi Sabbath Burger ini ada 2 jenis yang single dan double, untuk isinya tetap sama seperti classic burger pada umumnya tapi sebelum gue coba burgernya yang gue liat dari foto full gitu. Karena ini gue ordernya baru pertama kali jadi gue pas milih menunya juga tebak-tebak berhadiah, dari ingredientsnya yang menurut gue masih oke si Sabbath Burger ini dan jadilah gue pesen.

Gue pesen burger ini dari Lawless Burgerbar yang di cabang Menteng (Jl. H. Agus Salim No.60), kalau yang gue liat tempatnya dari depan terlihat kecil (berada di ruko gitu) dan banyak babang ojol yang ngantri didepan restonya. Gue pernah liat tempatnya karena tiap dari Sarinah jalan kaki selalu lewatin resto Lawless Burgebar itu. Jadi pas gue udah terima pesanan gue, gue lihat emang ukurannya cukup besar di tangan gue dan emang besar sih ukuran burgernya hahaha. Daging burgernya juga tebel dan karena gue pesennya yang double (karena takut pas di kenyataan ukurannya ngga sesuai foto, jadi pesan yang double) jadi kayak berasa full daging. Dagingnya enak dan lembut sama bumbu black peppernya berasa, bawang bombaynya berasa manis dan saus mustardnya berasa gurih, daging burgernya juga tebel. 

So far, gue puas makan burgernya karena satu aja di gue udah kenyang banget. Saran gue buat yang ngga terlalu kuat makan daging, kalo pesen yang Sabbath Burger ini mending yang single soalnya pasti tebel juga dagingnya dan sudah pasti ngenyangin kok. Aroma burgernya enak dan menurut gue beneran bukan kayak burger pada umumnya, karena sampe saat ini burger dari Lawless Burgerbar luar biasa sih udah besar ukurannya dan dagingnya tebel wkwkwk. Oke, sekian ya guys review dari gue. See you in another post !

Lawless Burgerbar

-photo taken by me-

Sabbath Burger

-photo taken by me-


0 comments:

Post a Comment